Sulaiman dan Deretan Penjual Buku Aspal Yang Ramai Pembeli


Pak Sulaiman Dan Tumpukan Buku Yang Ia Jual

Pak Sulaiman Dan Tumpukan Buku Yang Ia Jual

16 juli 2012. Ini sudah hampir setahun yang lalu ketika saya diajak oleh teman-teman untuk membeli buku di daerah Kwitang, Jakarta Pusat. Sampai di Kwitang saya terkejut dengan banyaknya penjual buku disepanjang  trotoar jalan. Seperti kampung buku. Dimana-mana bisa kita temui penjual buku. Ketika masuk ke salah satu toko buku, saya berfikir seperti di toko buku yang pernah saya temui yaitu hanya ada satu penjual di satu toko. Tapi disini beda. Dalam satu toko buku ini terdapat sekitar 26 penjual buku atau pedagang. Di toko ini setiap pedagang diberikan tempat sekitar 1 x 2 meter. Pembatas antara satu penjual dengan penjual lainnya ya dari tumpukan buku-buku itu. Menarik bukan?

Sulaiman adalah pedagang yang saya datangi. Ini adalah saran dari teman saya. Menurutnya, harga buku yang dijual oleh Sulaiman lebih murah dibandingkan harga di pedagang lain. Saya mulai mengamati beberapa buku yang ia jual.

Hmmmm… Banyak sekali judul buku yang menarik. Sambil melayani pembeli yang lain, Sulaiman mengambilkan beberapa buku yang saya inginkan. Dilihat dari caranya melayani para pembeli, ia adalah orang yang sabar dan telaten.
Ia begitu hafal letak buku yang diinginkan oleh pembeli. Dengan cepat ia mengambil buku yang dicari dan memberikannya kepada pembeli.

 “Kalau saya belinya 85 ribu gimana saya jualnya? Sudahlah. 50 ribu saja.” Tawar salah satu pembeli kepada Sulaiman. Ia menolak harga yang ditawarkan si pembeli. Menurutnya, buku dengan judul Sejarah Hidup Muhammad karya Muhammmad Husain Haekal ini sudah ia jual dengan harga yang sangat murah. Lainnya